
Ketua KPK Firli Bahuri. Foto: Istimewa.
Suluh.co – Ketua KPK Firli Bahuri memberi respons atas kegiatan jajarannya di Pemprov Lampung baru-baru ini.
Kerja baru itu misalnya, ketika Pemprov Lampung melakukan ‘pendekatan atau PDKT’ dengan Direktorat Pelayanan Pengaduan Masyarakat KPK.
Komunikasi Komisi Pemberantasan Korupsi [KPK] dengan Pemprov Lampung tersebut berlangsung pada Selasa pagi, 26 Januari 2021.
Atas kegiatan itu, Firli Bahuri kepada reporter Suluh.co, Selasa siang, 26 Januari menyebut secara singkat dan tegas, bahwa: ”Kerja KPK tidak pernah berhenti”.
Sebelumnya, merilis keterangan yang dipublikasikan Pemprov lewat Biro Administrasi Pimpinan pada Pemprov Lampung, kegiatan itu disebut sebagai: ”komitmen Pemprov Lampung untuk menjadi provinsi terbaik di Indonesia, terutama dalam peningkatan pelayanan ke masyarakat melalui pemerintahan yang bersih”.
Kata Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dalam rilis tersebut, bahwa pelayanan Pemprov Lampung harus baik.
Secara naratif, Arinal menyebut, “di Provinsi Lampung supaya pelayanan publiknya bagus pembangunan berhasil, maka pembinaan ke dalamnya harus lebih diperkuat. Melalui disiplin pegawai, tertib pelaksanaan kegiatan termasuk mental komitmen kita untuk menyelenggarakan pemerintahan yang bersih”.
Reporter: Ricardo Hutabarat
Berita Terkait
